Lahat, Humas
Perkembangan Gerakan Pramuka dari masa kemasa selalu mengalami perubahan yang sangat signifikan. Anggota Gerakan Pramuka pun tersebar di segala penjuru negeri, ini adalah sebuah fenomena yang menggembirakan. Di mana berarti banyak generasi muda yang aktif dalam kegiatan positif. Hal tersebut perlu diimbangi oleh peningkatan kualitas dan kapasitas para Pembina Pramuka yang dilakukan secara berkala. Sejalan dengan itu, Rasulullah SAW dalam Haditsnya telah bersabda, bahwa kaum muslimin diwajibkan untuk mencari ilmu sebagai wahana pengembangan diri dan sebagai bekal untuk menjelajahi kehidupan di masa yang akan datang. Oleh karena itu sangatlah penting bagi regenerasi bangsa untuk mencari ilmu sebagai wahana pengembangan diri.
Berlandaskan dari hal di atas, maka KWARCAB Kab.Lahat berkerja sama dengan MAN 1 Lahat menyelenggarakan suatu kegiatan yang dengan tujuannya mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya bagi pembina-pembina pramuka di sekolah/madrasah di seluruh daerah Kabupaten Lahat dengan kegiatan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD).
Pada hari ini Jumat, (28/10) dilaksanakan Acara Pembukaan Kursus Pembinaan Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar ( KMD ) Penegak acara tersebut dibuka oleh Ketua Kwarcab Lahat Yang dalam hal ini diwakilkan oleh Wakil Ketua 1 Binawasa Kwarcab Lahat Yan Irawa
Yang dihadiri Dr. Sungkowo Soetopo, M.Pd,. M.Si, H. Hasan Basri, M.Pd Ketua Dan Wakil Ketua, Assesor Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Sumatera Selatan Kamabigus MAN 1 Lahat Dra. Sumila, M.Pd.I di AULA MAN 1 Lahat.
Wakil Ketua 1 Binawasa Kwarcab Lahat Yan Irawa Dalam sambutannya, Beliau menyampaikan pentingnya kegiatan Pramuka yang ada di sekolah/madrasah. “Kegiatan KMD ini menjadi sangat penting, karena para Pembina akan mendapatkan bekalan-bekalan yang mendasar serta bermanfaat dalam menyelenggarakan kegiatan Pembina generasi muda melalui kegiatan kepramukaan khususnya di sekolah/madrasah yang sesuai dengan AD/ART Gerakan Pramuka” ujarnya
“Saya harap acara ini menjadi pemantik semangat untuk mengembangkan kepramukaan dan semoga dengan adanya kegiatan ini kita semua dapat meningkatkan kualitas pembina menuju pramuka yang mandiri dan berprestasi” pesan beliau dengan penuh harap.