Jelang pemberian vaksin Covid-19 untuk para siswa MAN 1 Lahat, Kepala Madrasah adakan rapat jelang pemberian vaksin yang dihadiri oleh Kaur TU MAN 1 Lahat serta WaKa MAN 1 Lahat di ruang Kepala MAN 1 Lahat, Senin (13/9). Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah Dra.Sumila,M.Pd.I. Rapat tersebut tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan memakai masker setiap peserta rapat.
Dalam arahannya Sumila Selaku kepala MAN 1 Lahat menjelaskan tentang beberapa sistem bagaiamana pelaksanaan kegiatan vaksin untuk siswa nantinya.
“Kegiatan vaksin akan kita laksanakan dalam minggu-minggu jika tidak berubah maka jadwal pemberian vaksin dilakukan pada hari jumat ini karena kita sudah mendapat persetujuan pelaksanaan vaksin dari dinas kesehatan dan pihak puskesmas, sudah juga kita hubungi pihak dokternya dan mereka juga menunggu data-data siswa dari kita, jadi saya minta untuk para wali kelas harap segera informasi mengenai vaksin ini diberikan pada siswa seperti persyaratan apa saja yang harus siswa lengkapi untuk mengikuti vaksin,”ujarnya.
Sebelum dilaksanakannya pemberian vaksin bagi siswa MAN 1 para siswa sudah terlebih dahulu diberikan formulir persetujuan orang tua untuk mengetahui persetujuan dari orang tua, Selain kesiapan data siswa, sarana dan prasarana yang mendukung juga akan dipersiapkan untuk pelaksanaan pemberian vaksin seperti ruangan, masker tempat cuci tangan dan lain sebagainya.
“Untuk sarana dan prasarana ini harap segera dipersiapkan juga dan untuk data siswa para siswa ini wajib mengisi formulir untuk vaksin dan formulir tersebut wajib diisi untuk siswa yang akan mengikuti vaksin ataupun tidak, untuk data NIK dan nomor hp juga diharapkan diperhatikan betul agar nanti siswa dapat menerima sertifikat vaksin melalui SMS,”tegas Sumila memberikan arahan saat rapat.
Agar tidak terjadi kerumunan saat pelaksanaan vaksin Covid-19 nanti, Sumila meminta kepada wakil Kepala Madrasah untuk mengatur jadwal atau dibuat sesi. (BL)