Lahat, Humas
Pada hari Rabu, 6 November 2024, MAN 1 Lahat menggelar acara perpisahan bagi dua guru yang telah mengabdikan diri di madrasah, yaitu ibu Risnu yang memasuki masa pensiun, dan Ibu Listri yang berpindah tugas ke kemenag kab.lahat. Acara perpisahan ini berlangsung dengan penuh haru di halaman madrasah, dihadiri oleh para siswa, guru, serta kepala MAN 1 Lahat. Para peserta yang hadir ikut merasakan momen emosional saat kedua guru tersebut menyampaikan pesan perpisahan.
Acara perpisahan ini dimulai sekitar pukul 07.30 WIB dengan sambutan dari Kepala Madrasah, yang menyampaikan apresiasi serta ucapan terima kasih kepada kedua guru atas dedikasi mereka selama bertugas di MAN 1 Lahat. Dalam sambutannya, Kepala Madrasah mengungkapkan bahwa ibu Risnu dan Ibu Listri telah menjadi bagian penting dari perkembangan dan kemajuan pendidikan di madrasah ini. “Kami sangat berterima kasih atas pengabdian ibu Risnu dan Ibu Listri selama ini. Semoga semua kebaikan yang telah diberikan dapat terus dikenang dan memberi manfaat bagi generasi mendatang,” ungkapnya.
Saat tiba giliran ibu Risnu dan Ibu Listri menyampaikan kata perpisahan, suasana berubah semakin haru. Kedua guru tersebut mengucapkan rasa terima kasih mereka kepada seluruh rekan kerja dan siswa yang telah bersama-sama melewati berbagai momen selama bertahun-tahun. ibu listri, yang telah bertugas puluhan tahun di MAN 1 Lahat, tak kuasa menahan air mata saat mengenang kenangan yang telah dilalui bersama. Ibu Listri pun mengungkapkan rasa bangganya telah menjadi bagian dari MAN 1 Lahat dan berharap bisa memberikan kontribusi terbaik di tempat barunya nanti.
Sebagai bentuk apresiasi, MAN 1 Lahat juga memberikan cinderamata kepada ibu Risnu dan Ibu Listri. Pemberian cinderamata tersebut dilakukan oleh Kepala Madrasah, yang berharap kenang-kenangan itu dapat menjadi pengingat akan kebersamaan dan perjuangan mereka selama di MAN 1 Lahat. Cinderamata tersebut diterima dengan rasa syukur dan bangga oleh kedua guru yang berpisah dari madrasah tercinta mereka.
Acara perpisahan dilanjutkan dengan sesi salam-salaman antara Bapak Risnu dan Ibu Listri dengan para siswa serta rekan guru. Satu per satu, para siswa dan guru menyalami kedua guru tersebut, memberikan doa, serta ucapan perpisahan. Suasana haru semakin terasa ketika banyak siswa yang menangis sambil memeluk kedua guru yang telah membimbing mereka selama ini.
Perpisahan ini menandai akhir dari pengabdian ibu Risnu di MAN 1 Lahat dan perpindahan tugas Ibu Listri ke tempat yang baru. Kedua guru tersebut telah memberikan kontribusi besar dalam membentuk karakter dan pengetahuan para siswa. Kepergian mereka meninggalkan kesan mendalam di hati semua yang hadir. MAN 1 Lahat mendoakan agar keduanya senantiasa diberkahi dalam langkah-langkah mereka selanjutnya. (belle)