MAN 1 Lahat Berita Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Bazar di MAN 1 Lahat

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Bazar di MAN 1 Lahat

Lahat, Humas.
Selasa (11/06/2024) Kepala MAN 1 Lahat Deni Ariani,S.Ag.MM.‎ ‎membuka Ekspo Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Bazar di MAN 1 Lahat Hadir Kepala Urusan Tata Usaha, Seluruh Wakil Kepala Madrasah, Guru dan pegawai serta siswa/I MAN 1 Lahat.

Kepala MAN 1 Lahat Deni Ariani,S.Ag.MM Menyampaikan Projek Penguatan Profil ‎Pelajar Pancasila (P5) adalah program kurikuler berbasis projek yang dirancang untuk ‎menguatkan upaya pencapaian kompetensi dan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila. ‎Program ini merupakan bagian dari kurikulum merdeka belajar yang di usung oleh Kemendikbud.‎

‎“Untuk menguatkan upaya pencapaian Profil Pelajar Pancasila tersebut MAN 1 Lahat turut ‎berpartisipasi dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), Siswa-siswi diberikan ‎kebebasan berkreasi dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan menghasilkan suatu ‎karya yang akan ditampilkan salah satunya adalah bazar” Ujar beliau.

‎Kegiatan ekspo Projek Penguatan Profil pelajar Pancasila merupakan bentuk ‎penerjemahan tujuan pendidikan nasional. Profil Pelajar Pancasila ini memiliki ‎‎6 (enam) dimensi, yaitu 1) beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, ‎dan berakhlak mulia, 2) mandiri, 3) bergotong-royong, 4) berkebinekaan ‎global, 5) bernalar kritis, dan 6) kreatif.

Dalam Kurikulum Merdeka, peserta didik dimungkinkan tumbuh dan ‎berkembang sesuai keunikan yang dimiliki.

P5 dan Bazar di MAN 1 LAHAT ini dilaksanakan pada tanggal 11-12 Juni 2024 di lapangan MAN 1 lahat dan Bazar dilakukan di depan kelas masing-masing.



‎“Semoga dengan adanya Ekspo Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila ‎‎(P5) dan Bazar di MAN 1 Lahat ini akan melahirkan ‎karakter Pelajar Pancasila yaitu pelajar yang memiliki semangat belajar ‎sepanjang hayat, memiliki jiwa kompetensi global, serta berperilaku sesuai ‎nilai yang terkandung dalam Pancasila.” Ujar Beliau Sekaligus Membuka ‎Kegiatan ini. (belle)

6 Likes

Author: (MAN 1 LAHAT)